Hari/Tanggal : Kamis/25 Juli 2024
KELAS I.A
GURU KELAS : RISA MELINDA SYAHRIE, S. Pd dan DIAH AYU EKA RUSMITA, S. Pd
Good morning everyone...
How are you students?
Hopefully we're healthy and always in the protection of Allah.
Before we start our study, better we listen to tausiyah, pray to Allah, pray dhuha, and moroja'ah.
Also thanks to mom and dad, who always accompany the children in learning.
Tujuan Projek:
Dengan mengangkat tema “Bhineka Tunggal Ika” dan megacu kepada dimensi profil projek Pancasila, projek “Keberagaman Budayaku” bertujuan mewujudkan peserta didik yang memiliki karakter kebhinnekaan terhadap keberagaman etnik, agama, dan budaya. Hal ini dimaksudkan untuk membangun sikap toleransi peserta didik dalam keberagaman di lingkungan sekolah dan rumah, serta menjunjung tinggi nilai Bhinneka Tunggal Ika dengan menuangkan ide dan kreativitas peserta didik dalam mencintai keberagaman melalui berbagai karya dan seperti membuat mahkota adat khas daerahnya masing-masing.
1. Tahap Pengenalan
Peserta didik diajak mengenal dan mengidentifikasi konsep kebhinnekaan dengan melakukan eksplorasi materi.
2. Tahap Kontekstualisasi
Peserta didik diberikan ruang untuk berdiskusi tentang keberagaman etnik, agama, dan budaya. Selanjutnya, peserta didik mengeksplorasi keberagaman yang ada di kelasnya dan lingkungan sekolah, kemudian menuliskan keberagaman yang ada dilingkungan sekitarnya.
3. Tahap Aksi
Peserta didik didampingi guru membuat salah satu karya atau media yang menunjukkan ke khasan dari daerah tempat tinggalnya, seperti membuat kolase mahkota adat Lampung dari bahan bubur kertas.. Selanjutnya, peserta didik diajak berkreasi melalui pembuatan mahkota siger yang di hias sesuai dengan kreativitas masing-masing peserta didik.
4. Tahap Refleksi dan Evaluasi
Selama proses projek ini berjalan, peserta didik tidak hanya membentuk pengetahuan, tetapi juga membangun kesadaran dan melakukan observasi. Pada akhirnya, peserta didik dapat menentukan sikap yang baik dalam menghadapi keberagaman budaya yang ada di lingkungan sekitarnya.
📌 Target Projek
Melalui projek ini, peserta didik diharapkan dapat mengembangkan tiga dimensi profil pelajar Pancasila yait
1. Kreatif, khususnya elemen menghasilkan gagasan yang orisinil dan menghasilkan karya dan tindakan yang orisinal
2, Bernalar Kritis, khususnya elemen memperoleh dan memproses informasi dan gagasan,
3. Gotong royong, khususnya elemen kolaborasi
📌 Kegiatan Awal (Sapaan)
Hallo, good morning ananda sholih sholihah 1.A.. How's your feel today? semoga selalu diberikan kesehatan dan kemudahan dalam belajar yaa Aamiin. Okay, Sebelum kita mulai pembelajaran hari ini, marilah kita membaca do'a, melaksanakan sholat dhuha dan murojaah terlebih dahulu yaa sholeh sholehah ^^
📌 Apersepsi :
Selamat pagi ananda sholeh sholehah.. Pada pertemuan sebelumnya kita telah belajar menghitung banyak benda yang berjumlah 10 dan mengenal simbol dan sila-sila pancasila.
Nah, untuk hari ini kita akan belajar tentang profil pelajar Pancasila atau yang biasa disebut dengan P5. Oke mari simak dan perhatikan materi berikut ini yaa^^
Sebelum kita melakukan aktivitas mari kita nyanyikan lagu P5 seperti video berikut ini.
Let's check it out!!^^
📌PERTEMUAN 1 (Mengenal profil pelajar pancasila)
Alat dan Bahan : Video pengenalan P5, buku tulis, alat tulis
AKTIVITAS 1
(Apa itu P5?)
Alat dan bahan : Video pengenalan P5, buku tulis, alat tulis
Tujuan : Peserta didik mulai mengenal dan memahami definisi dari P5
Pelaksanaan
- Pendidik mengawali sesi dengan menayangkan video animasi pengenalan P5
- Pendidik memberikan penjelasan dan contoh kegiatan dari tiap dimensi P5
- Setiap peserta didik menuliskan pengertian P5 dibuku masing-masing dengan rapi
- Ajak peserta didik untuk memberikan contoh implementasi dimensi P5 dalam kehidupan sehari-hari
- Setelah selesai, lakukan tanya jawab bersama peserta didik untuk mengukur pemahaman mereka terhadap P5
Refleksi Aktivitas 1
Setelah sesi sharing, tanyakan hal berikut ini pada peserta didik:
- Ceritakan, bagaimana perasaanmu?
- Apa hal menarik yang kalian peroleh hari ini?
Arahkan peserta didik ke tema kegiatan P5 “Bhineka tunggal Ika” dengan menyakan asal daerah, Bahasa daerah dan makanan daerah yang mereka sukai.
📌Refleksi Pembelajaran
Alhamdulillah ananda sholih-sholihah kita sudah mempelajari materi tentang P5, semoga apa yang kita pelajari hari ini dapat ananda terima dengan baik. Jangan lupa untuk selalu belajar ya sholeh sholehah, sampai berjumpa pada pembelajaran selanjtnya ananda sholeh sholehah^^
📌 Penutup :
Demikianlah pembahasan tentang pembelajaran hari ini, Jangan lupa dirumah selalu melaksanakan shalat 5 waktu dan senantiasa selalu murojaah agar hafalan kalian tetap terjaga serta selalu berbuat baik kepada sesama contohnya membantu orang tua dirumah atau adik/kakak kita. Semangat selalu anak sholih-sholihah!! ^^
0 komentar:
Posting Komentar